Resep Ikan Kakap Merah Bumbu Kuning Enak

Posted by

Resep Ikan Kakap Merah Bumbu Kuning Enak

Resep Ikan Kakap Merah Bumbu Kuning Enak

Bahan-bahan Resep Ikan Kakap Merah Bumbu Kuning Enak

  • 1 ekor Ikan Kakap segar
  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah Bawang merah
  • 3 buah cabe keriting
  • 1 buah tomat
  • 3 batang serai, digeprek
  • 2 cm kunyit
  • 3 batang kemangi, ambil daunnya
  • 1 ruas jari jahe
  • 3 buah jeruk nipis
  • air secukupnya
  • garam secukupnya

Cara Membuat Ikan Kakap Merah Bumbu Kuning Enak

  1. Pertama-tama bersihkan ikan kakap, buang bagian isi perutnya, kemudian potong menjadi beberapa bagian, lalu cuci sampai bersih, kemudian  sisihkan.
  2. Setelah itu haluskan bumbu-bumbu, berupa bawang merah, bawang putih, kunyit, cabe keriting dan garam secukupnya, ulek sampai halus.
  3. Selanjutnya panaskan minyak secukupnya, kemudian tumis bumbu yang dihaluskan tadi, lalu aduk sampai harum, kemudian tambahkan serai, lalu masukan tomat. dan aduk-aduk
  4. Kemudian setelah harum masukan potongan ikan kakap, lalu aduk-aduk, setelah itu tambahkan air putih secukupnya, kemudian biarkan sampai mendidih kurang lebih 5 menit.
  5. Sebelum diangkat, siapkan wadah lalu masukan kemangi, lalu masukan juga perasan air jeruk, kemudian tuang kuang kuning ikan kakap ke dalam wadah tersebut.
  6. Ikan kakap kuah kuning siap dihidangkan.


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Resep Masakan Updated at: Oktober 21, 2018

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.
Resep Masakan